Ribuan Warga Hadiri Haul Mbah Kanjeng Sepuh Usai Vakum 3 Tahun

oleh Khanif Rosidin
Para jamaah Haul Mbah Kanjeng Sepuh ke 172 tampak khidmat mengikuti kegiatan. (Foto: Ist/Infogresik)

INFOGRESIK – Usai ditiadakan selama tiga tahun akibat pandemi Covid-19, peringatan Haul Mbah Kanjeng Sepuh Sidayu ke172 akhirnya kembali digelar secara meriah.

Sejak pagi, ribuan warga dan jamaah Al-Khidmah memadati acara Haul Mbah Kanjeng Sepuh untuk tahlil dan membaca doa di depan Masjid Besar Kanjeng Sepuh, Senin (20/2/2023).

Panitia sekaligus Wakil Ketua Takmir Masjid Besar Kanjeng Sepuh, KH. Yahmum mengatakan bahwa kegiatan ini sebelumnya sempat vakum sejak 2020 sampai 2022 akibat Pandemi Covid-19.

“Baru tahun ini kami adakan Haul Mbah Kanjeng Sepuh secara besar-besaran,” ujar Yahmum saat sambutan.

Dijelaskan Yahmum, Kanjeng Sepuh atau Raden Adipati Suryodiningrat merupakan Bupati Sidayu ke 8 yang dikenal sebagai ulama besar sekaligus tokoh yang peduli akan nasib orang kecil.

“Pada zaman dulu, Belanda hendak menarik pajak pada masyarakat. Ketika para Bupati yang hadir tak ada yang berani bicara, Mbah Kanjeng Sepuh sendiri menyampaikan penolakannya. Sehingga Belanda tidak jadi memunggut pajak,” terangnya.

Sementara Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menyampaikan momentum haul harus dijadikan ajang mengingat perjuangan dan mendoakan para pendahulu.

“Kita hadir supaya bisa terus meneladani perjuangan Mbah Kanjeng Sepuh. Mudah-mudahan keistiqomahan kita terus terjaga,” kata bupati.

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar