Hari Amal Bhakti di Gresik, Mimdaka Raih Juara 1 Lomba Madrasah Mandiri Berprestasi

oleh Khanif Rosidin
Kepala Mimdaka, Tineke Wulandari bersama para siswa menunjukan piagam penghargaan sebagai Juara 1 Lomba Lomba Madrasah Mandiri Berprestasi dari Kemenag Gresik. (Foto: Istimewa/Infogresik)

INFOGRESIK – Memiliki program literasi dan numerasi serta guru yang masuk tim inovasi menjadi modal bagi MI Muhammadiyah 2 Karangrejo Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik (Mimdaka) dalam meraih prestasi.

Terbukti, dalam peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 Kemenag RI di Kabupaten Gresik, Mimdaka keluar sebagai juara I Lomba Madrasah Mandiri Berprestasi, Selasa (3/2/2023).

Sebelumnya, pada tahun 2021 lalu, Mindaka mengikuti Program Inovasi kemitraan Indonesia dan Australia.

Kepala Mimdaka, Tineke Wulandari mengaku senang atas capaian prestasi tersebut. Dirinya tak menyangka sekolahnya keluar menjadi juara. Ia pun berterima kasih kepada seluruh pihak yang selalu memberikan support untuk Mimdaka. Baik guru, siswa dan wali murid.

“Dapat kabar kemenangan melalui pesan whatsapp dari pengawas Madrasah Kecamatan Manyar, Khofiyul Arif. Tidak menyangka Mimdaka mendapatkan juara, bahkan juara I” ungkap Tineke, Rabu, (4/1/2023).

Tineke menambahkan, penghargaan ini terasa spesial lantaran pada tanggal 1 Januari 2023 lalu Mimdaka merayakan Milad ke-52 tahun. Apalagi Mimdaka di tahun 2022 telah mendapatkan prestasi yang banyak. Tercatat ada 25 prestasi yang sudah diraih.

“Mimdaka harus bisa mempertahankan apa yang sudah diraih dan menjadi Madrasah yang lebih baik lagi,” tekadnya.

Sementara, Pengawas Madrasah Wilayah Manyar, Khofiyul Arif mengapresiasi atas capaian Mimdaka karena telah mendapatkan prestasi yang luar biasa. Menurutnya, prestasi ini tidak lepas dari sinergitas yang dilakukan kepala madrasah, guru, siswa dan wali murid.

“Semoga ini menjadi motivasi dan penyulut semangat bagi madrasah-madrasah yang lain untuk senantiasa menggapai prestasi yg lebih banyak dan baik lagi,” pesannya.

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar