INFOGRESIK – Yayasan Komunitas Teater Sekolah Kabupaten Gresik (Kotaseger) Indonesia kembali menggelar Latihan Gabungan Insan Seni Teater se-Kabupaten Gresik (Lagistik). Uniknya, peserta tak hanya dari pelajar asal Indonesia saja, tetapi juga dari pelajar Negara Malaysia.
Total ada 10 pelajar Malaysia yang ikut dalam kegiatan yang diadakan di Cinde Cafe Desa Cangaan, Kecamatan Ujungpangkah itu dilaksanakan selama tiga hari, mulai Jumat – Minggu (24-26/11/2023).
Mereka adalah Nur Safikaain, Umu Saadah, Yanti Wulandari, Nur Ainil Ramadhani, Karmila, Siti Maryam, Siti Nur Azizah, Nursherlyn, Irham dan Muhammad Haerul Ewan.
Ketua Umum Kotaseger Indonesia, M. Lutfi mengatakan sebanyak 150 pelajar dari belasan komunitas pegiat seni teater yang ikut kegiatan bertema ‘Gen-Zart; berekspresi dan mengapresiasi’.
“Untuk peserta dari Malaysia kebetulan mereka sedang studi di SMA Wahid Hasyim Model Karanggeneng Kabupaten Lamongan jadi bisa ikut,” ujar Lutfi, Minggu (26/11/2023).
Dia menambahkan Lagistik yang digelar ke-12 ini telah ada sejak tahun 2000. Namun sempat vakum sebelum akhirnya pada tahun 2023 kembali diadakan.
“Tujuannya untuk memupuk dan meningkatkan kompetensi pegiat seni teater dalam berkarya,” jelasnya.
Lebih lanjut Lutfi berharap adanya kegiatan Lagistik mampu menumbuhkan semangat pelajar dalam berkesenian. “Mudah-mudahan, dengan semangat berkarya, ekosistem seni pertunjukan di Kabupaten Gresik makin maju dan mampu membentuk karakter bagi generasi mendatang,” harapnya.
Sekedar diketahui, Kotaseger Indonesia sendiri merupakan yayasan yang bergerak di bidang seni pertunjukan (teater). Lebih dari 50 komunitas teater pelajar (SLTA & SLTP) tergabung dalam binaannya. Dan Lagistik merupakan salah satu program rutin yang diselenggarakan dalam dua tahunan.