INFOGRESIK – Hari Minggu, warga Gresik tampaknya harus sedikit ekstra waspada terhadap tamu tak diundang. Petugas Damkarla Kabupaten Gresik terpaksa beraksi di dua lokasi berbeda hanya dalam waktu satu jam untuk mengamankan biawak yang masuk ke rumah warga, Minggu (11/1/2026).
Kejadian pertama membuat panik Olive, warga Perumahan Graha Kencana, Kecamatan Kebomas. Sekitar pukul 11.00 WIB, seekor biawak kecil dengan santainya masuk melalui pintu depan rumah. Karena takut, Olive hanya bisa memantau dari kejauhan saat biawak tersebut memutuskan “ngumpet” di dalam keranjang di antara tumpukan kardus.
“Petugas harus membongkar tumpukan kardus dengan hati-hati sampai akhirnya biawak kecil itu berhasil diamankan,” ungkap Perwira Piket Damkarla Gresik, Teguh Priyanto.
Belum sempat bernapas lega, giliran warga Desa Mentaras, Kecamatan Dukun, yang dibuat jantungan. Ibu Tutus, pemilik rumah, awalnya curiga mendengar suara berisik dari arah kamar mandi. Begitu dicek, ternyata ada biawak berukuran besar yang jatuh dari atap plafon.
“Laporannya masuk pukul 12.16 WIB. Tim Pos Dukun langsung gerak cepat karena biawaknya cukup besar dan membuat pemilik rumah ketakutan,” tambah Teguh.
Beruntung, dalam waktu kurang dari 10 menit, biawak tersebut berhasil ditangkap oleh petugas. Meski tidak ada korban luka maupun kerugian harta benda, dua kejadian ini menambah daftar panjang aksi penyelamatan Damkarla Gresik.
Hingga pertengahan Januari 2026, tercatat sudah ada 36 aksi rescue yang dilakukan petugas. Saat ini, kedua biawak telah diamankan di kantor pemadam kebakaran sebelum nantinya dilepasliarkan kembali ke habitat yang jauh dari permukiman.
Petugas pun berpesan kepada warga agar tidak ragu menghubungi nomor darurat 112 jika mengalami kejadian serupa. Gratis dan cepat!
